Langsung ke konten utama

3 Manfaat Tak Terduga Bagian-Bagian Buah Jeruk Ala Doktersehat

Seperti ini beberapa manfaat buah jeruk untuk kesejatan tubuh ala Doktersehat.

Kandungan zat dan gizi yang ada pada jeruk
Vitamin C memang merupakan salah satu jenis zat gizi yang paling banyak ada pada buah jeruk.

Hal ini membuat buah jeruk bermanfaat untuk kesehatan tubuh berupa peningkatan sistem kekebalan tubuh dan pencegahan terhadap penyakit.

doktersehat-jeruk-lemonSelain itu, buah jeruk juga memiliki kandungan serat, cairan dan antioksidan yang tinggi.

Kandungan zat gizi yang ada pada buah jeruk tersebut merupakan kombinasi yang ada pada cukup banyak bagian buah jeruk. Sehingga, kita harus mampu memanfaatkan dan mengonsumsi bagian jeruk yang banyak mengandung zat gizi tersebut.

Lantas, apa saja hal bermanfaat yang bisa diperoleh tubuh yang jarang diketahui dari buah jeruk?
Beberapa manfaat yang bisa dirasakan oleh tubuh dari buah jeruk, namun jarang diketahui didapatkan dari bagian-bagian buah jeruk yang jarang dikonsumsi.

Bagian-bagian buah ini biasanya disisihkan, tidak dimakan atau langsung dibuang saat mengonsumsi jeruk, padahal kita bisa mendapatkan manfaat yang hebat dari buah jeruk tersebut.

Untuk lebih jelasnya, yuk sama-sama kita simak beberapa manfaat dari buah jeruk yang jarang diketahui, di bawah ini!



1. Manfaat hebat dari kulit buah jeruk
Anda tentu sering bukan mengupas kulit jeruk dan langsung membuangnya? Hal ini kerap dianggap sebagai hal yang wajar dan harus dilakukan, padahal nyatanya kulit buah jeruk memiliki banyak manfaat yang luar biasa,lho.

Kulit buah jeruk, utamaya yang berwarna oranye kemerahan, memiliki kadar antioksidan yang tinggi.

Hal ini tidak hanya bisa dimanfaatkan untuk menambah asupan antioksidan yang ada pada tubuh tapi juga bisa memberikan tambahan aroma dan cita rasa khas jeruk yang super nikmat.

Kulit jeruk, utamanya yang tebal, bisa dimanfaatkan sebagai parutan penambah aroma pada masakan atau camilan, atau bagian kulit jeruk utuh ditambahkan dalam masakan dalam bentuk utuh sebagai penambah cita rasa dan antioksidan dalam tubuh.

2. Bagian serat putih pada kulit jeruk
Apakah Anda biasanya membuang bagian serat putih yang ada pada buah jeruk? Jika ya, maka sebaiknya hal ini tidak lagi Anda lakukan karena ternyata serat bagian putih pada buah jeruk sangat bermanfaat.

Serat bagian putih pada buah jeruk memiliki kandungan serat dan vitamin C yang tak kalah tingginya dari bagian daging buah.

doktersehat-serabut-jeruk
photo credit : pixabay.com
Hal ini membuat Anda dapat memperoleh manfaat asupan vitamin C dan serat yang maksimal saat mengonsumsi bagian daging buah jeruk beserta serat putihnya, bukan?

3. Konsumsi daging buah jeruk dalam porsi yang cukup
Seberapa banyak Anda mengonsumsi buah jeruk biasanya? Jika hanya dalam hitungan beberapa potongan atau siung saja, maka Anda akan kurang mendapatkan manfaat maksimal dari konsumsi daging buah jeruk, ya.

Anda dapat memperoleh manfaat berupa asupan cairan, serat, vitamin C, dan antioksidan jika Anda mengonsumsi buah jeruk dalam porsi yang cukup, yaitu sebanyak 2-3 buah ukuran sedang hingga besar dalam satu hari.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Jadi Seperti Ini 10 Manfaat Buah Nanas untuk Kesehatan Tubuh

Buah nanas? apa yang kalian pikirkan pertama kali ketika mendengar kata buah nanas? Kuning? Berduri? atau lainnya? Berikut adalah beberapa ulasan tentang manfaat buah nanas ala Doktersehat.com.  Manfaat Buah Nanas untuk Kesehatan Mengonsumsi nanas dalam porsi yang cukup dan rutin bisa membuat siapa saja mendapatkan beberapa manfaat buah nanas. 1. Melawan radikal bebas Nanas yang memiliki rasa manis, asam, dan segar ini mengandung banyak sekali vitamin C. Seperti yang kita tahu, vitamin ini sangat baik untuk mencegah radikal bebas masuk ke dalam tubuh dan menyebabkan banyak gangguan di kulit atau di organ bagian dalam. Jika radikal bebas bisa dicegah untuk masuk, kemungkinan terjadi kerusakan organ atau terjadi mutasi pada sel bisa dihindari. Konsumsilah buah nanas secara rutin dalam bentuk jus yang dicampur dengan yoghurt atau dimakan langsung sebagai buah potong, Ingat Teman Sehat! dicuci bersih dengan air garam sebelum mengonsumsinya. 2. Menjaga kesehat

Kata Doktersehat, Ini 10 Manfaat Buah Mangga bagi Kesehatan Tubuh

Masih tentang ulasan manfaat kesehatan buah-buahan, dan kali ini ini kita akan mengulas tentang manfaat buah mangga ala Doktersehat.com Manfaat Buah Mangga bagi Kesehatan Berikut ini beberapa manfaat mangga yang luar biasa untuk kesehatan dan kecantikan/ketampanan Anda. 1. Mencegah jerawat Manfaat buah mangga yang pertama adalah dapat mencehah jerawat. Mengoleskan bulir mangga pada kulit akan membantu membersihkan pori-pori serta mencegah terjadinya masalah komedo dan jerawat. Ekstrak mangga akan membantu menjaga agar kulit Anda sehat dengan membersihkan semua bakteri yang ada pada kulit. Selain itu, mango butter merupakan pelembap yang baik untuk kulit sensitif. Mango butter bermanfaat bagi mereka yang memiliki kulit berminyak dengan melarutkan kelebihan minyak serta menyembuhkan bekas luka serta menutrisi kulit Anda. 2. Menyehatkan kulit Buah mangga memiliki nilai nutrisi yang sangat tinggi karena kaya vitamin, mineral, hingga antioksidan. Anda akan menemukan vitamin